Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PELITAKU
Mengapa Membaca Buku?
Aktivitas membaca ternyata membawa dampak baik dalam banyak hal. Selain wawasan bertambah, tentunya seorang pembaca akan semakin kritis dalam berpikir. Bagaimana jika hal ini diterapkan kepada anak-anak? Seorang anak yang gemar membaca akan menjadi seorang dewasa yang berpikir.
Namun, biasanya, para orangtua ataupun guru mengalami kesulitan meminta anak-anaknya membaca sebuah buku. Adakah solusi untuk mengatasi hal ini? Mari membaca edisi e-Penulis ini dengan saksama supaya kita bisa menangkap ide-ide penting untuk menumbuhkan kesukaan membaca pada anak-anak. Perluas pula wawasan Sahabat Penulis tentang strategi kepemimpinan melalui buku Kamu Juga Bisa Menata karya Robby I. Chandra.
Segenap redaksi e-Penulis mengucapkan Selamat Paskah kepada seluruh pelanggan publikasi e-Penulis. Mari kita menjadi saksi atas kematian dan kebangkitan Kristus melalui dunia literatur. Tuhan Yesus memberkati.
|
- Log in to post comments